BERITA ADVETORIAL Bupati Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung. Ir Umar Ahmad.SP. Meresmikan Kantor Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) dan Pos Pelayanan Sementara.

(Ir.Umar Ahmad.SP Bupati Tubaba Tulangbawang Barat Lampung menyambut kedatangan Kepala BNNK Provinsi Lampung Brigjen Pol Drs.Edi Swasono dan rombongan)

(Kepala BNN Provinsi Lampung Brigjen Pol Drs.Edi Swasono,MM mendampingi Bupati Tubaba Ir.H.Umar Ahmad.SP. menggunting pita bertanda diresmikannya Kantor BNNK Tubaba)


Panaragan (Pr)--- Bupati Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung, Umar Ahmad,  menjelang akhir jabatan berkesempatan meresmikan Kantor Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) dan Pos Pelayanan sementara.

Kantor BNNK tersebut berlokasi di area bangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) kabupaten setempat, kamis (19/5/2022) lalu.

Dalam pidato sambutannya  Umar Ahmad.SP, menyampaikan ucapan terimakasih  kepada  BNN yang sudah hadir di tengah - tengah masyarakat tulang bawang barat, guna bersama-sama memerangi dan membasmi peredaran maupun pengguna narkoba yang ada di kabupaten Tubaba ini.
" selamat datang ditubaba dan terimakasih atas kehadiran Brigjen Pol Drs.Edi Swasono,MM beserta rombongan, bersama perangi dan berantas narkoba" ujar Umar dalam sambutan nya. (19/05/22)


(Tampak hadir ketua DPRD Tubaba Ponco Nugroho Fraksi PDIP dan tamu undangan lainnya dalam rangka peresmian Kantor BNNK Tubaba)


Menurut Umar, salah satu daerah kabupaten yang masih ada peredaran dan pengguna narkoba, ada di Tubaba yang memerlukan penanganan khusus. Dan kita bukan mau menghilangkan orang nya tapi bagaimana kita mengembali kan orang tersebut dengan hidup sehat dan normal kembali, jangan sampai pengguna narkoba tersebut di kucilkan akan tetapi bagaimana kita dudukan bareng untuk memberikan motivasi, kecuali yang sudah parah itu perlu ditindak tegas untuk apa lagi kita pertahankan.
" masih sering kita dengar adanya pemakai maupun pengedar narkoba di tubaba ini, untuk itu kita perlu dukungan dari lembaga-lembaga terkait guna membasmi narkoba serta membina mereka agar bisa meninggalkan narkoba dan kembali hidup sehat " tegasnya 



(Kepala BNN Provinsi Lampung Brigjen Pol Drs.Edi Swasono,MM dan Bupati Tubaba Ir.H.Umar Ahmad.SP. berbincang hangatsaat menuju tempat peresmian Kantor BNNK Tubaba)


Selanjutnya Umar Ahmad.SP menjelaskan bahwa beberapa hari lagi jabatan dirinya sebagai Bupati dan Wakil Bupati Fauzi Hasan akan berakhir,  namun Ia sangat berharap kedepan Pemkab Tubaba dan BNNK  dapat terus bersinergi dalam memberantas dan memerangi narkoba.

" adanya kantor ini, kami ingin benar-benar membasmi narkoba dan mengajak para penggunanya berhenti, dan memulai hidup sehat serta dan kembali kejalan yang benar" harap Umar. 


(Wakil Bupati Tubaba Fauzi Hasan dan Ketua DPRD Tubaba Ponco Nugroho dan tamu undangan lainnya sedang khusuk berdoa agar mendapat barokah atas diresmikannya Kantor BNNK Tubaba)


Sementara itu, Kepala BNN Provinsi Lampung Brigjen Pol Drs.Edi Swasono,MM mengatakan. Kegiatan tersebut bagian dari cikal bakal calon kantor BNNK Tubaba dan Pos Pelayanan Pendekat.

“Perlu diketahui, narkoba adalah korban. Jika senang dengan BNN disini dapat melakukan rehabilitasi dan melakukan Team Asesmen Terpadu (TAT),” jelasnya.

Lanjut dia, Narkotika di Tubaba telah mencapai sekitar 3.000 pengguna narkoba berdasarkan data terakhir tahun 2020. Selama ini pencegahan tidak berimbang.

“Kita banyak fokus terhadap siapa penyuplai, dan memang penghuni lapas 60,70 persen tersangka narkoba. Tapi realitas di lapangan tidak ada penurunan dan disinilah peran BNN, bukan hanya soal menangkap bandar, tetapi juga program prioritas kita adalah rehabilitasi sebagai upaya menekan angka penurunan narkoba"  jelasnya.

Lanjut dia, selama ini pemerintah salah memperlakukan pengguna atau narkoba dengan selalu memberikan hukuman.
"Penyalahgunaan itu bukan tersangka, tapi korban, ada kewajiban negara untuk direhabilitasi,” tegasnya.(Adv)





Share on Google Plus
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Posting Komentar